Namanya memang The Archipelago Tour, Tour Kepulauan. Tour dengan durasi sekitar 2,5 sampai 3 jam ini memang ditujukan bagi pelancong lokal maupun internasional yang ingin mengenal kepulauan di Seputar Stockholm dalam waktu singkat. Yup Stockholm memang terdiri dari banyak pulau-pulau kecil, letaknya berdekatan satu sama lain. Yang uniknya bahkan ada satu pulau kecil yang isinya hanya satu rumah saja dan dihubungkan dengan sebuah jembatan ke pulau lain yang lebih besar. Kadang agak sulit memastikan satu tempat dengan tempat lain ternyata sudah berada di pulau yang berbeda. Itulah kenapa Archipelago Tour merupakan salah satu sarana unggulan untuk mengenal kecantikan kepulauan Stockholm dalam waktu singkat.
Tour ini dilakukan dengan menggunakan sebuah kapal cruise ukuran sedang. Ada jadwal pemberangkatan rutin setiap harinya. Biasanya pengunjung banyak melakukan tour ini di hari libur. Saat itu bulan Oktober awal di 2013, bukan musim berlibur sehingga tak terlalu banyak pengunjung. Kabarnya di musim panas, Stockholm sangat ramai dan tour semacam ini sangat diminati. Sepanjang perjalanan di dalam kapal cruise kita bebas memilih tempat duduk atau sekedar berdiri di luar kapal atau bahkan di galangan kapal. Tak perlu khawatir, informasi disampaikan oleh guide sepanjang perjalanan dan terdengar ke seluruh bagian kapal, dan dalam bahasa Inggris tentunya. Untuk membantu, kita bisa sambil membaca atau mencocokkan penjelasanya guide dengan keterangan yang mengenai tour tersebut dalam sebuah pamflet yang bisa kita peroleh secara free.
Tiket untuk orang dewasa seharga 250 SEK (Swedish Kroner). Saat itu kami berduabelas, selain teman dari Indonesia, ada dari Cambodia, Vietnam, dan China. Kapal Cruise yang kami naiki adalah Östanå I, salah satu perusahaan kapal cruise yang cukup tua di Stockholm. Tiket dapat dibeli secara online maupun datang langsung ke loket-loket penjualan yang ada di sepanjang dermaga. Dari hotel kami menuju pelabuhan tempat kapal-kapal cruise ini bersandar, kami cukup berjalan kaki sekitar 10-15 menit.Tiket tidak termasuk konsumsi, tetapi saat makan siang dan kita tak membawa bekal di dalam kapal tersedia cafetaria yang menyediakan minuman panas seperti kopi dan teh serta minuman dingin seperti bir dan coke. Tersedia juga sandwich dan salad.
Kapal berangkat tepat waktu, jadi kita harus sangat memperhatikan jadwal keberangkatan. Saat kapal mulai menjauh dari dermaga, kami memilih duduk di bagian atas kapal, di sisi kanan dan menyaksikan pemandangan kota Stockholm yang anggun dan cantik dari laut. Mengambil gambar sambil bercanda. Disediakan selimut tebal bagi yang tidak menggunakan jacket untuk melindungi dari angin dan juga dari cipratan air laut. Bosan dengan satu posisi kita bisa berkeliling ke seluruh bagian kapal. Ketika kebanyakn teman-teman justru berkumpul di luar, di galangan Kapal. saya memilih duduk di bagian dalam. Di sana disediakan sofa duduk yang nyaman dan kursi dengan meja untuk berkumpul. Hmm saya cukup tahu diri, dari pada mabuk laut karena masuk angin lebih baik saya nikmati suasana dari dalam, toh kita tetap bisa melihat pemandangan keluar kapal dari jendela yang kaca tanpa takut masuk angin. Haahaha #ndeso.
Selama hampir tiga jam kita akan disuguhi pemandangan yang khas dari pulau-pulau di sekitar Stockholm. Rute berangkat dan rute kembali tentu melewati titik yang berbeda meskipun kanan kiri sisi kapal pada beberapa titik mengarah pada pemandangan yang sama. villa-villa dan rumah-rumah ala Eropa Utara di kepulauan Stockholm tersebut ternyata memang banyak dijadikan tempat berlibur saja. Bukan hunian yang menjadi tempat tinggal sehari-hari. di beberapa titik guide menerangkan bangunan seperti Istana, pemilik dan sejarahnya. Hmmm 3 jam yang menyenangkan. Sambil membunuh waktu setelah puas bercengkrama di luar sebagian teman berkumpul di dalam kapal dan bercengkaram. Kami kelompok dengan anggota terbanyak sehingga agak gaduh. Beberapa peserta tour lain baik yang berpasangan, kelompok kecil atau keluarga, menyaksikan kehebohan orang-orang Asia ini. #hmmm mudah2an mereka tidak berpikir, hmmm orang-orang Asia ini ndesooo yaa hihihi
tour dengan kapal selama 2-3 jam..menyusuri pulau-pulau dengan pemandangan yang indah...wow..its funtastic......hmmm kapan ya di indonesia ada tour seperti ini......
ReplyDeletekeep happy blogging always....salam dari makassar :-)
iya harusnya kita juga punya ya pak...kita kan archipelago country... paling tidak utk kepulauan kecil kayak pulau seribu...bisa ada tour yang nyaman semacam ini
Deletekapalnya kelihatan nyaman. Kalau kayak gitu kayaknya gak bakal bikin manok :)
ReplyDeleteKalo keluar kapal dan kena anginya yang dingin...bisa masuk angin n bikin mabuk juga kayaknya mak..tp memang kapalnya nyaman bangeeet
DeleteAsseeeek, kereeeen nih mak Ophi. Berasa lagi di Titanic versi mini kali yaa... hihi
ReplyDeletehahaha...waah titanic maaah guede bgt mak...klo mau berasa kayak titaic ikut tour cruise yang nyebrang dr stockholm ke finland mak...saya gak bisa waktu ityu krn nabrak jadwal training hihi
DeleteWiiiiyy...mupeng maaak. Pemandangannya bagus -bagus. Ditambah fotonya ciamiklagi. Pengiin....*ngayal dot kom*
ReplyDeleteamiin..ngayal boleh kok mak..sapa tahu bisa come true yaa
Deletemaak bagus2 banget fotonyaa, moga suatu saat aku bisa ke sana, bersih, adeeem.. aamiin
ReplyDeleteamiiin...iya mak adem n bersih...klo winter malah dingin dan air lautny bs smp beku lhoo di beberapa titik
Deletemustinya tour seperti ini ada di Istana Siak Mak... Secara jaman dulu sungai didepan istanan dijadikan alat transportasi. Sayangnya nggak dikembangkan, kurang serius tampaknya.... Masih nyari margin daripada tourism service.
ReplyDeletewaah sayang yaaa...potensinya sudah ada. tinggal dikembangkan memang harus ada niat dan kemauan yang kuat dr pemda setempat mak
Deletebaca ini malah jadi nangis mak, alm.ayah pernah dinas ke stockholm, dan pulangnya cerita semua kisahnya, foto-fotonya mengingatkan album foto ayah, dan ayah juga singgah ke finlandia dgn kapal yg bersimbol anjing laut kalo gak salah.
ReplyDeletesenangnya mak bisa ke sana, semoga aku bisa, :)
hiks allahuma'ghfirlahu war hamhu wa afihi wa'fu anhu...semoga bisa yaa mak...mestakung, bismillah
DeleteCantikknya...dari kecil pingiin banget bisa ke negara Skandinavia, dan Swedia di urutan teratas...semoga terlaksana,entah kapan.
ReplyDeleteamiin mba Nunu
Delete